28.4.14

Peringati Hari Bumi, KeMANGTEER Malang Turun ke Jalan!

Teer Ngalam lakukan aksi simpatik ke jalan.

Malang - KeMANGTEER. Bersama dengan Montoc Tour, pada tanggal 22 April 2014 kemarin, nampak Ngalam Teer turun ke jalan, mengkampanyekan mangrove, sambil mempromosikan aksi mangroving mereka di Clungup, Sendang Biru, Malang, yang akan dilaksanakan pada tanggal 26 April 2014.

Dicuplik dari akun @montoctour, terlihat aksi mangroving mereka dengan cara membawa beberapa poster mengenai ajakan menyelamatkan mangrove. Nampak teman-teman Montoc Tour dan Teer KeMANGTEER Malang, bersemangat menyuarakan SAVE MANGROVE.

Sebagai informasi, di Malang sendiri, kondisi ekosistem mangrovenya juga mulai mengalami kerusakan, untuk itulah diperlukan banyak aksi dan edukasi mangrove agar makin banyak warga di Malang dan sekitarnya yang tahu dan mengerti tentang mangrove. (ADM).

Tidak ada komentar:

Posting Komentar