21.9.20

Keseruan KeMANGTEER Jakarta Kunjungi Taman Wisata Angke PIK

Serunya mangroving ke TWA.

Jakarta - KeMANGTEER. Senangnya, Teer Jakarta kembali mangroving ke Taman Wisata Angke (TWA) PIK. Kali ini, Divisi Pendidikan dan Keilmuan bersama Kesatria dan Srikandi KeMANGTEER Jakarta membuat vlog yang akan tayang di kanal YouTube: KeMANGTEER Jakarta. (2/2/19). 

"Kami juga melakukan survei dan mengidentifikasi jenis mangrove yang ada di TWA ini," kata Teer Halim.

Teer Rizki menambahkan bahwa adanya pertunjukan Dongeng Mangrove di TWA, juga menjadi salah satu alasan mangroving mereka, kali ini.

"Kami juga ingin melihat pertunjukan "Dongeng Kejutan di Hutan Mangrove," di sini. Kedepan, kami berencana membuat Dongeng Mangrove versi KeMANGTEER Jakarta," jelas Teer Rizki.

Mangroving ke berbagai lokasi di pesisir Jakarta, sudah menjadi kegiatan wajib bagi para Teer Jakarta ini. Selain untuk terus menanamkan rasa cinta mangrove, juga sebagai salah satu cara mereka, untuk menebar inspirasi aksi penyelamatan hutan mangrove di Indonesia.

Penasaran mau tahu, bagaimana Dongeng Mangrove ala KeMANGTEER Jakarta? Nantikan selalu informasi terkini KeMANGTEER Jakarta dan KeMANGTER Regional lainnya di website KeMANGTEER. (KJKT/ADM/AP/DH).

Tidak ada komentar:

Posting Komentar