21.9.13

Bahas Program Kerja, KeSEMaT dan KeMANGTEER Bertemu di Jakarta

Gathering KeSEMaT dan KeMANGTEER Jakarta.

Jakarta – KeMANGTEER. Beberapa hari yang lalu (31/8), KeSEMaT bersama KeMANGTEER Jakarta melakukan gathering di salah satu mall di Kelapa Gading, Jakarta. Kali ini, KeSEMaT diwakili oleh Sdr. Cahyadi Adhe Kurniawan (IKAMaT), Sdr. Fuad Ashari (IKAMaT), Sdr. Ganis Riyan Efendi (DP), Sdr. Kamto Wahyono (DP), Sdr. Azizul Hakim (IKAMaT), dan Sdr. Aditya Sukma Bahari (Staf Ahli MENPORSI).

Hampir seluruh pengurus KeMANGTEER Jakarta berkumpul, mulai Ketua KeMANGTEER Jakarta, Sdr. Ilham, hingga pengurusnya, yaitu Sdri. Ismi, Sdri. Karunia Kiky, Sdr. Reza R., dan Sdr. Edy Rahmanto. 

Disamping untuk tetap menjaga silahturahmi dan kekeluargaan, kesempatan ini juga dimanfaatkan untuk saling berdiskusi tentang program – program KeMANGTEER Jakarta dan KeSEMaT sehingga dapat saling bertukar pendapat untuk mengkaji program kegiatan masing-masing.

Selain itu, dalam kesempatan ini, KeSEMaT juga berbagi informasi kepada KeMANGTEER Jakarta mengenai teknis pengembangan organisasi dan manajemen organisasi yang dijalankan di KeSEMaT, selama ini.

Pertemuan diakhiri dengan foto bersama dan beberapa kesimpulan, untuk berjuang bersama menyelamatkan mangrove di Indonesia dan dunia. Semangat MANGROVER! (Sumber: KeSEMaTBLOG).

Tidak ada komentar:

Posting Komentar