31.7.17

KeMANGTEER Jakarta dan PT. Shimizu Bangun Cipta Kontraktor Tanam Mangrove di Elang Laut, Jakarta

Serunya menanam mangrove di kawasan mangrove Elang Laut, Jakarta. 

Jakarta - KeMANGTEER. Pada Sabtu, (29/7/17), CSR PT. Shimizu Bangun Cipta Kontraktor bekerja sama dengan KeMANGTEER Jakarta melakukan penanaman mangrove di kawasan Elang Laut, Pantai Indah Kapuk. Kegiatan dimulai pukul 06.30 WIB.

Tak hanya dewasa, peserta anak-anak juga turut memeriahkan kegiatan penanaman. Mereka antusias melakukan mangroving yang juga dibantu oleh tim dari KeMANGTEER Jakarta.

Teer Jakarta kenalkan olahan mangrove kepada peserta penanaman.

Setelah bersih-bersih, kegiatan dilanjutkan dengan istirahat dan edukasi mangrove. Teer Syifa, Teer Rahmat, Teer Jay, dan Teer Fathonah memperkenalkan makanan hasil olahan dari mangrove kepada peserta.

"Ada Batik Bakau, Mas Jamang, dodol dan sirup Pidada," kata Ketuteer Jakarta, Teer Nathasi semangat. "Adanya interaksi dan tanya jawab membuat diskusi kian interaktif," tambahnya.


Penyerahan kenang-kenangan kuliner mangrove Mas Jamang dari Ketuteer Jakarta kepada pimpinan PT. Shimizu.

Kemudian, kegiatan dilanjutkan dengan field trip ke mini mangrove forest di sekitar kawasan Elang Laut dan Arboretum Mangrove untuk memonitoring pertumbuhan mangrove yang sudah pernah ditanam sebelumnya oleh PT. Shimizu.

Peserta dan panitia berfoto bersama selepas menanam mangrove.

"Terima kasih teman-teman mangrover dari PT. Shimizu Bangun Cipta Kontraktor atas partisipasinya dalam pelestarian Hutan Mangrove di Kawasan Elang Laut. Semoga tangan kebaikan kalian bermanfaat bagi alam semesta," pungkas Ketuteer Jakarta. (ADM/KJKT).

Tidak ada komentar:

Posting Komentar