18.6.14

Seru, Family Gathering Keluarga Baru KeMANGTEER Jogja!

Suasana saat acara berlangsung.

Yogyakarta - KeMANGTEER. Pada hari Selasa, tanggal 17 Juni 2014, KeMANGTEER Regional Yogyakarta kembali mengadakan acara family gathering bagi Keluarga Baru KeMANGTEER Jogja. Acara ini dilaksanakan pada Selasa malam di Jogja Digital Valley. Acara berlangsung sangat meriah, dimana sebelumnya kami berkumpul dahulu di base camp kami, Le Waroenk sambil menunggu keluarga baru yang belum datang.

Selanjutnya, kami bersama, berangkat menuju Meeting Hall Jogja Digital Valley yang berjarak tidak jauh dari lokasi Le Waroenk.

Luar biasa antusiasme yang ditunjukan Keluarga Baru KeMANGTEER Jogja, bahkan dari mereka banyak yang berasal dari jurusan di luar kajian lingkungan, seperti Pendidikan Bahasa Inggris - Universitas Sanata Darma hingga mahasiswa pasca sarjana dari UNS, Surakarta.

Sebagai pembuka, Teer Afim memulai perkenalan KeMANGTEER Jogja sebagai salah satu komunitas peduli lingkungan yang fokus bergerak dalam konservasi Ekosistem Mangrove di DIY.

Dalam sesi ini, juga diberikan motivasi mengenai pentingnya kesadaran peduli lingkungan pesisir dan keuntungan mengikuti komunitas lintas bidang yang akan menaikan nilai tawar kami sebagai Job Seeker.

Acara selanjutnya, Teer Eldha memulai presentasinya tentang kawasan konservasi Pasir Mendit dan keragaman jenis mangrove yang ada di sana. Dijelaskan juga tentang bagaimana kondisi Muara Bogowonto yang dahulu didominasi hutan mangrove, namun kini semakin rusak.

Acara pematerian ditutup dengan presentasi Ketua KeMANGTEER Jogja, Teer Dinar dengan penjelasan mengenai potensi dan tantangan yang dihadapi Pasir Mendit sebagai kawasan konservasi mangrove, kedepan.

Dalam penjelasannya, Teer Dinar menyampaikan beberapa potensi ekoeduwisata yang dapat dikembangkan serta memaparkan permasalahan yang dihadapi di kawasan mangrove Pasir Mendit.

Acara dilanjutkan dengan sesi diskusi dan tanya jawab mangrove yang dipandu oleh Teer Dida dan Teer Afim. Para anggota baru ini pun sangat antusias dalam memberikan pertanyaan dan tanggapan.

Acara family gathering dalam rangka menyambut Keluarga Baru KeMANGTEER Jogja ditutup dengan keceriaan pada saat foto bersama.

Ada kepuasan yang terpancar dari wajah para founder KeMANGTEER Jogja melihat Keluarga Baru KeMANGTEER Jogja. KeMANGTEER Jogjakarta is more than just community, we are family!

Besar harapan kami, generasi baru KeMANGTEER Jogja dapat memberikan semangat baru, motivasi baru dan ide baru dalam usaha kami melestarikan mangrove di pesisir daerah yang istimewa ini, yaitu Daerah Istimewa Yogyakarta. Amin. Semangteer! (AFM).

Tidak ada komentar:

Posting Komentar