14.5.22

Meriahnya Buka Puasa Bersama KeMANGTEER Indonesia di Jakarta


Suasana kemeriahan BPBK di Jakarta.

Jakarta - KeMANGTEER. Senang sekali, Kelurga Besar KeMANGTEER dapat bertemu kembali di event tahunan Buka Puasa Bersama KeMANGTEER (BPBK), yang kali ini diadakan di Jakarta, tepatnya di Alfa X, Grogol, Jakarta Barat. (24/4/2022). Kegiatan yang rutin diadakan di bulan Ramadan ini, dihadiri oleh perwakilan KeMANGTEER Regional, seperti KeMANGTEER Jakarta, Serang dan Yogyakarta beserta afiliasi mangrove KeMANGTEER, yaitu KeSEMaT, IKAMaT, KeAMaT dan KeMANGI.

"Saya senang sekali, karena hari ini dapat bertemu kembali dan bersilaturahmi dengan Keluarga Besar KeMANGTEER dan afiliasinya," jelas Teer Aristo Hendrasta Putra (Sekjen). "Hari ini spesial, karena BPBK juga bertepatan dengan acara Musyawarah Nasional (MUNAS) KeMANGTEER Indonesia dengan agenda pembahasan Juklak KeMANGTEER dan pemilihan Sekjen KeMANGTEER yang baru," jelasnya lebih lanjut.

Acara dimulai dengan MUNAS dari pukul 09.00 WIB. Di sela-sela MUNAS, menjelang berbuka, para Teer menyiapkan beberapa hidangan untuk berbuka bersama. Suasana berbuka sangat meriah, sambil bercengkerama satu dengan lainnya, para Teer mendiskusikan mengenai pengalaman mangroving di masing-masing regional, sembari mencicipi hidangan.


Suasana BPBK.

"Terima kasih kepada KeMANGTEER karena telah mengundang KeSEMaT di acara ini," kata Kak Ghifar Naufal Aslam (Presiden KeSEMaT). "Semoga jalinan kerja sama kita akan selalu dapat terjalin dengan baik, untuk menyelamatkan hutan mangrove dan membantu penghidupan warga persisir di sekitarnya," katanya lebih lanjut.

Pada akhir acara BPBK, Teer Rizka Ayu Fardani (Dewan Pembina) mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang telah menghadiri dan menyukseskan acara.

"Terima kasih IKAMaT, KeSEMaT, KeAMaT, KeMANGI dan KeMANGTEER Regional yang jauh-jauh dari daerah masing-masing menuju Jakarta untuk berkumpul bersama. Bukber ini untuk menjalin silaturahmi dan memperkuat sinergitas diantara kita," ujar Teer Rizka. "Selepas buka bersama, akan ada pemilihan Sekjen KeMANGTEER yang baru. Semoga, kepengurusan yang baru kembali dapat meneruskan kinerja baik kepengurusan terdahulu, demi terus mengawal dan menjaga kelestarian hutan mangrove kita," harapnya. 

Keseluruhan acara berjalan dengan baik dan lancar yang ditutup dengan salat Magrib bersama dan pemilihan Sekjen KeMANGTEER hingga pukul 22.00 WIB. (ADM/KID).

Tidak ada komentar:

Posting Komentar