28.10.14

KeMANGTEER Jakarta Hadiri Peringatan Sumpah Pemuda di KRI 593

Teer Jakarta di KRI 593.

Hai, Teer. Pada peringatan Hari Sumpah Pemuda, 28 Oktober 2014 kemarin, bangga sekali, karena perwakilan dari KeMANGTEER Jakarta, mendapatkan kesempatan untuk melihat secara langsung KRI 593 dalam rangka Upacara Sumpah Pemuda dan Workshop Maritim Indonesia. Informasi ini, aku dapatkan dari akun Facebook KeMANGTEER Jakarta yang juga memposting foto Teer Haryo dan Teer Nur Ike, berpose di depan KRI 593.

Mangrove REpLaNT 2014 KeSEMaT, Heboh!

Peserta MR 2014. Meriah!

Semarang - KeMANGTEER. Hai, Teer. Mulai tanggal 24 - 26 Oktober 2014, KeMANGTEER yang diwakili oleh Teer Dyra dari KeMANGTEER Jakarta, berkesempatan mengikuti program pelatihan dan seminar mangrove nasional yang diadakan oleh KeSEMaT. Kegiatan yang bernama Mangrove REpLaNT (MR) 2014 bertema Mangrove For Reducing Disaster Risks (MFRDR) ini, dipusatkan di Kampus Diklat Sumbing, pusat badan diklat di provinsi Jawa Tengah.

23.10.14

Keren, KeMANGTEER Medan Mangroving di Festival Pesisir dan On Air di KISS FM Medan

Teer Medan di Festival Pesisir.

Medan - KeMANGTEER. Hai, Teer. Beberapa waktu yang lalu, KeMANGTEER Medan asyik mangroving, kampanye mangrove di dua event, yaitu Festival Pesisir dan juga siaran LIVE di KISS FM, Medan. Kece banget, kan! Aku cuplik dari akun Facebook dan Twitter mereka, dua kegiatan ini dijalankan dengan tujuan untuk kampanye penyelamatan mangrove dan lebih memperkenalkan aktivitas mangroving KeMANGTEER Medan kepada warga Medan.

4.10.14

Asyiknya Mangroving KeMANGTEER Jakarta di Bekasi!

Tanam mangrove bersama. Senangnya!

Bekasi - KeMANGTEER. Hai, Teer! Abang dan Mpok Teer KeMANGTEER Jakarta, beberapa saat yang lalu, diundang oleh komunitas pecinta lingkungan di Bekasi, yaitu Bekasi Green Attack, untuk mangroving di daerah mereka, dalam rangka menanam mangrove, juga sembari berkampanye penyelamatan Lutung Jawa, di sana. Seru banget, lho mangroving mereka. Perjalanan menuju lokasi, ditempuh dengan menyusuri sungai Citarum! Keren, kan.

3.10.14

Selamat! Agung Purnama Aziz, Ketua KeMANGTEER Jakarta Periode 2014/2015

Teer Agung, Ketuteer Jakarta terpilih.

Jakarta - KeMANGTEER. Hai, Teer. Satu tahun sudah kepengurusan KeMANGTEER Jakarta berjalan. Dibawah kepemimpinan Ketuteer Edy Rahmanto dan Waketuteer Reza Ramadhan, KeMANGTEER Jakarta semakin berkembang pesat.